Jumat, 03 Oktober 2014

Tips Belajar Mengamankan Akun Facebook

Tak heran jika pada zaman yang serba canggih ini semua kalangan di berbagai belahan dunia mengenal apa yang namanya Media sosial online, khususnya Facebook. Facebook secara garis besar menurut para ahli adalah sebuah layanan jejaring sosial agar bisa membuat frofil pribadi yang bertujuan untuk mencari teman, keluarga yang jarang bertemu bahkan sekalipun belum pernah bertemu. Tapi bagaimana jika akun Facebook kita di retas (hack) oleh orang yang tak bertanggung jawab? tentu perasaan kesal, sedih, dan ingin memukuli orang yang meretas akun Facebook kita, ya pokoknya perasaan macam-macam deh :). 
Tujuan peretas atau hacker itu sebenarnya bermacam-macam, ada yang tujuannya iseng, balas dendam, atau ada yang baru menemukan bagaimana cara meretas akun Facebook lalu mencobanya. Begitulah kira-kira tujuannya, maka dari itu saya ingin berbagi kepada anda semua bagaimana cara mengamankan akun Facebook kita dari para peretas (hack). Ok, langsung aja simak dan ikuti tipsnya.
Pertama, masuklah ke akun Facebook anda. Jika anda belum mempunyai akun Facebook, anda bisa membaca panduannya Cara Membuat Akun Facebook
Kedua, Klik tanda panah kebawah lalu pilih pengaturan seperti contoh gambar dibawah ini

Ketiga, jika anda sudah masuk ke pengaturan, lalu pilih "Keamanan"
Keempat, lalu pilih "Persetujuan Masuk ke Facebook" seperti gambar di bawah ini dengan anak panah
Kelima, kemudian centang. Setelah di centang maka akan muncul gambar seperti dibawah ini
Keenam, Klik "Memulai", lalu anda akan di tawari 2 pilihan keamanan melalui ponsel Android, iPhone atau iPod Touch. Seperti gambar di bawah ini
Jika anda memilih pilihan yang pertama, aktifkan terlebih dahulu akun Facebook melalui perangkat ponsel Android, iPhone atau iPod Touch anda kemudian "Lanjutkan", maka akan muncul seperti gambar dibawah ini 

kalau sudah di aktifkan akun anda melalui ponsel selanjutnya klik "Lanjutkan" kemudian muncul gambar dibawah ini


Setelah itu masuk Kode Keamanan yang muncul pada akun Facebook di Android, iPhone atau iPod Touch anda. Lalu Klik "Konfirmasi"

Jika anda memilih pilihan ke 2 yaitu "Lainnya", anda tinggal langsung Klik "Lanjutkan" maka akan menemui tampilan seperti dibawah ini 
masukkan kembali kata sandi anda demi keamanan lalu klik "Kirim" maka akan muncul gambar seperti dibawah 

Selanjutnya masukkan Nomor Ponsel anda, lalu klik Lanjutkan, maka akan muncul gambar selanjutnya seperti dibawah
Periksa pesan ponsel anda, Kode Konfirmasi dikirim lewat SMS ke ponsel anda. Setelah mendapatkan kode konfirmasi dari ponsel, masukkan kode tersebut lalu klik "Konfirmasi" maka akan muncul tampilan seperti ini
Nah, Pengaturan persetujuan masuk sudah selesai. untuk meminta langsung kode keamanan anda tinggal centang "Tidak terima kasih. Langsung minta kode keamanan" lalu Klik "Tutup"
maka akan di tampilan kembali, tampilan "Persetujuan Masuk ke Facebook" seperti gambar dibawah ini

Anda tinggal langung klik "Dapatkan kode seperti yang di tunjuk anak panah, maka anda akan mendapatkan beberapa Kode Angka seperti gambar ini
Kode Persetujuan Masuk telah anda dapatkan, fungsinya jika ada yang menggunakan akun anda dengan alat browsing yang tidak dikenali, maka akun anda akan meminta untuk memasukan kode di atas. Andapun bisa mencetaknya langsung dengan meng Klik "Cetak Kode", jika tidak anda bisa langung menutupnya dengan meng klik tombol "Tutup"
Bagaimana ? Cukup Mudahkan, mengamankan Akun Facebook anda. Hanya itu yang bisa saya paparkan, mudah mudahan bermanfaat bagi anda. Terima kasih
Title: Tips Belajar Mengamankan Akun Facebook; Written by Unknown; Rating: 5 dari 5

Tidak ada komentar:

Posting Komentar